Sabtu, 27 November 2010

Harry Potter Tak Henti-Hentinya Menyihir Dunia



Kisah petualangan sihir Harry Potter  sepertinya berhasil menyihir dunia. Film terbarunya Harry Potter and The Deathly Hallows: Part I sukses mengumpulkan 330 juta dollar AS dalam penjualan tiket di 50 negara di seluruh dunia.

Selain itu film produksi Warner Bros ini menjadi yang terbaik di Amerika Serikat dan Kanada dengan mengumpulkan 125.1 juta dollar AS. Jumlah penjualan tiket sepanjang akhir pekan itu berhasil memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh film Harry Potter and the Goblet of Fire yang meraih 102.7 juta dollar AS saat pembukaan akhir pekan di tahun 2005.

Albus Percival Wulfric Brian Dumbledore


 

Albus Percival Wulfric Brian Dumbledore merupakan salah satu tokoh dalam serial novel ciptaan J. K. Rowling sebagai Kepala Sekolah Sihir Hogwarts. Ia merupakan seorang ahli sihir yang bijaksana dan paling dihormati di dunia Sihir. Ia berperan sebagai pembimbing atau penasihat tokoh utama, Harry Pottersebagaimana konsep perwatakan Merlin atau Gandalf. Ia selalu mengambil berat terhadap Harry Potter dan memberikan dorongan kepada Harry lebih dari yang lain. Ini karena kepercayaan beliau yang Harry adalah satu-satunya yang diharapkan untuk membasmi Lord Voldemort walaupun dialah satu-satunya yang ditakuti ahli sihir jahat itu.
Dalam versi film, seri Harry Potter and the Sorcerer's Stone (2001) dan Harry Potter and the Chamber of Secrets (2002), diperankan oleh mendiang Richard Harris yang meninggal pada 2002 disebabkan penyakit Hodgkin. Untuk film Harry Potter and the Prisoner of Azkaban (2004) dan Harry Potter and the Goblet of Fire (2005) pula, Michael Gambon memerankan tokoh Dumbledore dengan gaya yang berlainan dan lebih unik.

Selasa, 23 November 2010

Team Quidditch Asrama Hogwarts



Friday, 23 July 2010

Quidditch Lahir di Hogwarts. Setiap bidang House tim, yang meliputi tujuh pemain dan sering satu atau dua pemain cadangan juga. Tim memiliki kapten tim yang tidak hanya bermain tetapi juga bertindak sebagai pelatih.  


Kapten praktek memimpin, merencanakan strategi, dan melihat ke induksi pemain baru ke dalam tim. tryouts Quidditch adalah typicallyduring di lakukan pada pertengahan minggu setiap setahun, siswa yang ingin bermain di haruskan mereka  untuk berbicara dengan Madam Hooch.  

Hogsmeade



I.Pendahuluan
Hogsmeade adalah sebuah surga kecil bagi para murid kelas tiga ke atas untuk berbelanja, berkencan, atau bahkan sekedar meregangkan otot-otot kaki sambil mengemut permen yang bermacam-macam jenisnya. Untungnya, Hogsmeade terletak dekat sekali dengan Hogwarts (sebelah barat laut Hogwarts). Hanya dengan cara menjulurkan kaki keluar dari gerbang Hogwarts, mengikuti tanda panah, melewati Stasiun Hogsmeade dimana Hogwarts Express berada, dan melangkahi rel keretanya, Hogsmeade benar-benar akan langsung terlihat di depan mata. Tentu saja, perlu surat izin khusus dan umur yang cukup untuk berkunjung ke desa ini. Hubungi Profesor McGonagall untuk lebih jelasnya.

Film Baru Harry Potter Jadi Box Office, Hari Pertama Raup 61 Juta Dolar



LOS ANGELES--Film baru Harry Potter menikmati debut terbesar box office dari seluruh rangkaian serial bocah penyihir itu dan film terbesar kelima yang pernah ada, dengan mengantungi 61 juta dolar AS pada hari pertamanya, demikian perkiraan Sabtu. "Harry Potter and the Deathly Hallows: Part One" meraih 24 juta dolar AS dalam tayangan tengah malam Kamis, dan diikuti dengan pendapatan 37 juta dolar sepanjang Jumat, demikian Box Office Mojo.

Rabu, 17 November 2010

Novel Langka 'Harry Potter' Dicuri



Kepolisian Oxford sedang menyelidiki pencurian yang terjadi di salah satu galeri seni di Woodstock, Oxfordshire, Inggris. Sang pencuri berhasil menggondol novel langka'Harry Potter and the Philosopher's Stone'.

Seperti dilansir Contact Music, Rabu (17/11/2010), 'Harry Potter and the Philosopher's Stone' yang dicuri merupakan edisi terbatas dan hanya ada 500 kopi di dunia. Harga novel tersebut bisa mencapai angka US$ 9000 atau sekitar Rp 80 juta.

Saat ini, kepolisian Oxford tengah memburu pasangan lelaki dan perempuan yang diduga melakukan pencurian. Pasangan itu tertangkap kamera CCTV galeri itu sedang mengambil novel karya J.K Rowling yang diletakkan dalam kotak khusus.

Harry Potter and The Deathly Hallows Part I : Tegang Dari Awal



Yes the final’s here. Segala macam gimmickmengatakan bahwa film terakhir Harry Potter ini sangatlah bagus tapi pada kenyataannya filmHarry Potter and The Deathly Hallows Part Iini lebih cemerlang daripada yang telah dibicarakan. 
Film dimulai dengan Hermione yang menghapus ingatan orang tuanya tentang dirinya dan meninggalkan rumah. Adegan ini tidak terdapat dalam buku namun ditambahkan oleh Steve Kloves dan Dave Yates, penulis naskah film Harry Potter and The Deathly Hallows, agar penonton melihat pengorbanan Hermione, dan Ron, untuk menjadi teman Harry. Sebuah hal yang sebelumnya tidak begitu ditampilkan.
Akan banyak karakter yang mati atau terluka, it’s a war after all. Bagi Anda yang kurang ingat perjalanan Harry Potter di Harry Potter and the Half Blood Prince, Harry bersama Professor Dumbledore mencari horcrux, bagian dari jiwa Voldemort yang dibagi menjadi tujuh namun gagal dan berakhir dengan kematian Professor Dumbledore. Film terakhir ini akan menceritakan bagaimana Harry, Ron dan Hermione mencari horcrux yang tersisa dan menghancurkannya di bawah kejaran Voldermort dan Death Eaters.
Ketegangan muncul sejak awal, perang besar antara pendukung Voldemort dengan Harry Potter dan kawan-kawannya terasa sangat intens sepanjang film. Bagi Anda yang telah membaca bukunya pasti tahu emosi dan ketegangan petualangan Harry Potter bersama Ron dan Hermione ini. 
Seri terakhir yang dibagi menjadi dua bagian ini pun menjadi favorit J. K. Rowling dan tentunya akan menjadi favorit para pecinta Harry Potter. Jadi jangan sampai ketinggalan Harry Potter and The Deathly Hallows Part I yang akan keluar November ini. Jika sudah menonton, harap sabar ya karena bagian keduanya akan keluar bulan Juli tahun depan. 




Sumber Blog Junaedi Diperoleh dari Cinema21

J.K. Rowling: Deathly Hallows Favorit Saya



Di antara jeritan penggemar dan para pemainHarry Potter yang hadir dalam acara world premiere film Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1 di Leicester Square London. J.K. Rowling mengatakan film ketujuh adalah bagian favoritnya sejauh ini. Sang penulis juga menambahkan sangat kecil kemungkinan bagi dirinya untuk menulis tentang bocah penyihir lagi.

Seperti dilansir oleh Reuters (14/11), penulis berusia 45 tahun ini sempat mengungkapkan perasaannya terhadap kisah Harry Potter yang sangat fenomenal. “Ini adalah film favorit saya sejauh ini. Sore ini adalah sore yang menarik karena saya akan menontonnya lagi, saya baru melihatnya sekali ketika film ini baru diselesaikan,”ujar Rowling.

Rowling yang dilahirkan di Chipping Sodbury, Bristol, Inggris ini juga mengatakan dirinya tidak seperti para pemain Harry Potter yang lain. Baik itu Daniel Radcliffe (Harry Potter), Rupert Grint (Ron Weasley) dan Emma Watson (Hermione Granger) yang masih bersedih karena kisah Harry Potter telah berakhir. Dirinya lebih dulu menerima kenyataan bahwa kisah ini telah berakhir karena ia telah menyelesaikan bukunya lebih dulu dibanding pembuatan filmnya.

“Saya telah berduka lebih dulu. Saya merasa seperti akan memberikan konseling kepada para pemain saat ini semua berakhir.  Sepertinya bagi mereka (mengakhiri petualangan Harry Potter) jauh lebih pedih,” kata Rowling lagi.

J. K Rowling berkata bahwa ia mungkin sudah mengakhiri kisah Harry Potter, namun Rowling menolak untuk mengatakan petualangan sihir ini benar-benar telah berakhir. "Mungkin telah berakhir, tapi saya selalu bilang ‘tidak pernah berkata tidak’ karena saya juga tidak tahu apakah ini sudah berakhir atau belum, secara keseluruhan. Saya tidak tahu,” jelas Rowling.

Steven Spielberg Menolak Menyutradarai Harry Potter



Kesuksesan film Harry Potter ternyata memiliki banyak cerita, apalagi di awal pembuatannya. Ketika itu Warner Bros telah membeli hak untuk memfilmkan buku tersebut dan menginginkan Steven Spielberg untuk menyutradarainya.

Seperti dilansir dari The Los Angeles Times, (08/11) pihak  Warner Bros melalui bos mereka Alan Horn menawarkan kepada Steven untuk membuat cerita penyihir dari Hogwarts ini setelah bukunya telah menjadi fenomena di seluruh dunia.

“Saya pikir akan sangat berharga bagi Steven Spielberg untuk mengarahkan film ini,” kata Alan Horn. “Kami menawarkan pekerjaan itu padanya. Pada awalnya kami ingin menggabungkan cerita dari beberapa buku tersebut dan membuatnya dalam versi animasi. Karena banyak sekali efek untuk kisah tentang penyihir ini dan Pixar mendemonstrasikan animasi yang dapat membuat film ini sangat sukses” tambah Alan lagi.
Namun pada akhirnya Steven Spielberg menolak tawaran ini dan lebih memilih A.I: Artificial Intelligence dan posisi Steven pun diduduki oleh Chris Columbus, sutradara Home Alone dan Mrs. Doubtfire




Sumber Blog Junaedi Diperoleh dari Cinema21

Daniel Radcliffe : "Nggak Masalah Pakai Bra"

Daniel Radcliffe mengenakan bra? Apa jadinya? Ya, seperti diwartakan DigitalSpy, tokoh sentral dalam film Harry Potter itu dikabarkan memakai bra. Tapi Anda jangan mengira kalau aktor tersebut mempunyai kelainan, justru ia melakukannya demi totalitasnya dalam berakting.
Pasalnya dalam Harry Potter and The Deathly Hallows: Part I, digambarkan bahwa Hermione (Emma Wattson) berubah menjadi replika Harry untuk mengelabui musuh-musuhnya dan Harry memakai bra.

Namun Radcliffe sendiri mengaku bahwa ia tidak keberatan memakai bra dalam adegan tersebut. Bahkan ia mengungkapkan dirinya bersyukur produser tidak memintanya untuk memakai pakaian wanita lainnya.

“Ini lebih baik daripada saya harus memakai stocking atau korset, saya tidak akan senang dengan itu. Jadi memakai bra itu baik-baik saja, bahkan sangat lucu dan bisa membuat semua orang tertawa, itulah yang membuat saya senang,” ujar Radcliffe kepada The Sun.

Sabtu, 06 November 2010

Staf dan Pengajar Hogwarts




Kepala Sekolah Sihir Hogwarts. Sebelumnya menjabat sebagai guru Transfigurasi saat Tom Marvolo Riddle (Lord Voldemort) masih bersekolah di Hogwarts. Ia memiliki seekor burung phoenix bernama Fawkes dan dahulu, Dumbledore-lah yang menitipkan Harry pada keluarga Dursley. Di akhir buku ke-enam, Dumbledore dibunuh oleh Severus Snape dengan mantra Avada Kedavra.




  • Profesor Minerva McGonagall

    Wakil kepala sekolah yang mengepalai Asrama Gryffindor. Guru Transfigurasi pada masa Harry bersekolah. Ia dikenal mempunyai karakter bijak, tegas, dan adil. Belakangan, ia menjadi kepala sekolah setelah Dumbledore terbunuh.








  • Profesor Filius Flitwick

    Guru Jimat dan Guna-guna (en: Charms, selanjutnya diterjemahkan sebagai Mantra). Perawakannya cebol--kemungkinan keturunan goblin--dan bersuara nyaring. Mengepalai Asrama Ravenclaw.








  • Profesor Pomona Sprout

    Guru Herbologi yang mengepalai Asrama Hufflepuff. Ia selalu berpenampilan kusut, berantakan dan pakaian yang dikenakannya biasanya terdapat noda tanah atau lumpur.






  • Daniel Radcliffe & Kenangan Kacamata Harry Potter

    Daniel Radcliffe & Kenangan Kacamata Harry Potter




    Gambar


    Syuting film Harry Potter berakhir sudah. Sang aktor utama Daniel Radcliffe tentu punya banyak kenangan. Salah satunya pada kacamata Harry Potter.
    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...